Data PKH Diperbarui Tiap Bulan
Masih Semrawut, Orang Meninggal Masih Tercantum
Masih Semrawut, Orang Meninggal Masih Tercantum
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang mengakui masih ada permasalahan data penerima bantuan Program Keluarga Harapan (PKH). Pendataan akan diperbarui setiap sebulan sekali.(Jawa Pos)
Hadirkan Jajanan Tempo Dulu Gratis
Ada Street Food di Hari Jadi Rembang Tahun Koperasi
Jajanan tempo dulu akan menjadi ikon kuliner menyambut Hari Jadi ke-281 Rembang pada 27 Juli nanti. Ada sekitar 1.000 jajanan yang bisa dinikmati warga secara gratis. Dengan melibatkan 25 pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM). Konsepnya street food. Juga bakal ada chefyang demo memasak kuliner khas.(Jawa Pos)
Penataan Kota Manfaatkan Uang Pinjaman
Bupati Rembang Abdul Hafidz berharap penataan Kota Rembang digarap dengan serius. Penekanan itu diungkapkan mengingat penataan kota memanfaatkan dana pinjaman antara Pemkab dengan Bank Jateng.(Jawa Pos)
Bangun Sawah Laut untuk Rehabilitasi Ekosistem
Dua desa di Kecamatan Rembang kota dipasangi branjang bambu di utara desa Pandean dan Sukoharjo. Upaya ini dilakukan untuk rehabilitasi ekosistem laut juga untuk mencegah terjadinya kon flik pelanggaran zonasi melaut.(Jawa Pos)
HUT Lasem Ditetapkan dari Empat Sumber
Penetapan Hari Jadi Lasem menjadi pembahasan serius. Kemarin malam (11/7) para stake holder hingga pegiat sejarah melaksanakan diskusi di Pendapa Tejokusuman Kompleks Masjid Jami Lasem untuk membedah penetapan hari jadi kota santri itu.(Jawa Pos)
40 Ribu Kartu BPJS Ditutup Sistem
Diduga Karena Data Tidak Sinkron
Pelayanan jaminan kesehatan di Rembang mengalami sejumlah problem. Mulai kartu BPJS yang nonaktif hingga bantuan iuran yang tidak memenuhi kriteria.(Jawa Pos)
Game Komunikasi Gerak bikin Gayeng Pengenalan Sekolah
Serba-serbi masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) hari Rabu ini (13/7) berakhir. Berbagai kegiatan dikemas menarik dan meriah. Seperti di SMPN 1 Sumber agar peserta tetap semangat mengikuti ke giatan pengenalan sekolah kemas dengan game (permainan) komunikasi gerak.(Jawa Pos)
Belum Genap 2 Tahun, Catat Penjualan 1,8 Miliar
Rumah BUMN Rembang Semen Gresik
PT Semen Gresik (PTSG) berkomitmen memberdayakan pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) di wilayah operasional. Bukti keberhasilan pemberdayaan UMKM ditandai dengan pencapaian Rumah BUMN (RB) Rembang yang sukses membukukan transaksi Rp 1,8 miliar sejak beroperasi pada akhir 2020 lalu.(Suara Merdeka)
Lebar Berubah, Jalan Lingkar Rembang-Lasem Terancam Batal
Rencana pembangunan jalan lingkar Rembang - Lasem terancam batal. Pasalnya, Pemkab Rembang kewalahan untuk mencukupi regulasi baru pembangunan jalan lingkar ditetapkan oleh Pemerintah Pusat.(Suara Merdeka)
Bupati Komplain Pemindahan Akses Tol
Rute Tol Tak Jadi Gusur Perumahan
Akses Tol Dikembalikan ke Rencana Awal
Rencana pemindahan akses jalan tol dari wilayah selatan ke area perkotaan Rembang mendapat protes dari Bupati Rembang Abdul Hafidz. Bupati memprotes rencana pemindahan akses jalan tol karena dinilai dapat mengganggu tata Kota Rembang.(Lingkar Jateng)
Beri Perhatian Khusus pada Disabilitas
Pemkab Rembang menggelar upacara peringatan Hari Koperasi Nasional 2022 (Harkopnas) di halaman kantor Bupati Rembang, Selasa (12/7). Dalam upacara tersebut sejumlah anak yatim dan penyandang disabilitas memperoleh santunan.(Lingkar Jateng)
Manfaatkan Reses untuk Diskusi dan Sharing
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rembang beberapa hari ini menggelar reses masa persidangan tahun 2022. Reses digelar di setiap daerah pemilihan (dapil) masing-masing anggota dewan.(Lingkar Jateng)
Segera Terapkan Blangkon Jateng
Dalam Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang, menggelar Sosialisasi Pengadaan Barang/Jasa melalui Aplikasi Blangkon Jawa Tengah di aula lantai 4 Kantor Bupati, Senin (11/7). Blangkon Jateng ini merupakan program nasional perubahan budaya kerja menuju digitalisasi pen- gadaan barang/jasa, dengan transaksi melalui e-katalog maupun marketplace.(Joglo Jateng)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar