BKD Berburu Tim Pansel Sekda
Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Rembang tancap gas berburu calon panitia seleksi (pansel) pengisian Sekda defini tif. Kemarin mereka telah menjalin koordinasi dengan unsur akademisi dan Pemprov Jateng. (Jawa Pos)
Pemkab Persiapkan Tim Pansel Sekda
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang kemarin mulai menjalin komunikasi langsung dengan sejumlah instansi yang dipersiapkan menjadi panitia seleksi (pansel) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rembang. Beberapa instansi diantaranya Badan Kepegawaian Provinsi Jawa Tengah, Universitas Diponegoro (Undip) Semarang dan Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) Surakarta. (Suara Merdeka)
Perketat PPKM, Sekolah hingga Wisata Ditutup
Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Rembang mengambil kebijakan ketat terkait bertambahnya kasus aktif Covid-19 yang hampir mencapai 300 kasus di Kota Garam. Mulai dari menutup pasar tradisional setiap hari jum'at hingga penutupan total tempat wisata. (Lingkar)
Air Baku Sumber Semen Baru Dipakai 40 Persen
Optimalisasi air baku dari Sumber Semen, Kecamatan Sale masih minim. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang mengakui pemanfaatan masih belum ada separuh dari kewenangan volume yang diberikan. Bupati Rembang Abdul Hafidz menyampaikan, optimalisasi pemanfaatan Sumber Seme Sale untuk air minum masih memiliki potensi yang memungkinkan. "Sumber semen akan kami optimalkan," katanya. (Jawa Pos)
Empat Traffic Light Diganti
Traffic Light di Jalan Rembang Blora diremajakan. Penggantian dilakukan karena usianya ada yang sudah 22 tahun. Kini traffic baru dilengkapi penunjuk waktu dan tulisan himbauan. Ada empat lampu merah yang diremajakan diantaranya tugu adipura Rembang. Jalan Jaeni, Jalan Kartini dan perempatan Galonan. (Jawa Pos)
CJH Disarankan Tak Ambil Pelunasan
Kementerian Agama (Kemenag) RI resmi membatalkan pemberangkatan Calon Jemaah Haji (CJH) Indonesia untuk tahun ke- berangkatan 2021 M/1442 H. Keputusan tersebut dengan pertimbangan kondisi dunia yang masih belum sepenuhnya aman dari pandemi Covid-19. Kemenag RI juga mempersilalakn CJH untuk melakukan permohonan pengembalian setoran pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH). (Joglo Jateng)
Stadion Krida Riwayatmu Kini
Kondisi Stadion Krida Rembang terlihat semakin memprihatinkan. Saat ini terlihat kondisi stadion yang sama sekali tidak terawat. Terlebih setelah tidak bergulirnya kompetisi sepanjang pandemi Covid-19, semakin memperpa rah kondisi dari kandang PSIR Rembang tersebut. (Joglo Jateng)
Nelayan Rembang Tolak Kapal Asing Melaut
Kalangan nelayan kapal cantrang Kabupaten Rembang menolak keras rencana kapal asing diperbolehkan menangkap ikan di perairan Indonesia. Ketua Asosiasi Nelayan Dampo Awang Bangkit Rembang, Suyoto berpendapat kalau kapal ikan asing yang mengoperasikan warga Indonesia, baginya tidak masalah. (Jateng Pos)
Tergencet Mesin Pemanen Padi,
Pencari Jerami Tewas
Parmin, warga Desa Wiroto, Kecamatan Kaliori, meregang nyawa setelah tergencet roda combine harvester (mesin pemanen padi). Saat kejadian korban tengah mengumpulkan jerami untuk pakan ternak. Insiden nahas ini terjadi sekitar pukul 90.30. Kapolsek Kaliori AKP Rohmad saat dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa tersebut. Ia menyebutkan posisi kor ban berada di belakang mesin combine. (Jawa Pos)
Pencari Jerami Tewas Tergencet Combine
di Bengkok Kades
Nasib nahas harus dialami oleh Parimin (60). Warga Desa Wiroto Kecamatan Kaliori itu tewas tergencet mesin pemotong padi alias combine harvester, Senin (7/6). Ia tewas saat mencari jerami sisa panen padi di sawah bengkok milik Kades setempat. (Suara Merdeka)
Seorang Warga Tergencet Mesin Potong Padi
Seorang warga di Kabupaten Rembang meninggal dunia akibat tergencet combine harvester atau alat mesin pemotong padi yang dikemudikan. Peristiwa itu terjadi di lahan persawahan bengkok kepala desa yang sedang panen padi di Wiroto, Kecamatan Kaliori. Desa Kabupaten Rembang, Senin (7/6) sekitar pukul 09.30. (Lingkar)
Tewas Tergencet Alat Panen Padi
Seorang pria ditemukan meninggal dunia di tengah persawahan turut Desa Wiroto, (7/6) Kecamatan Kaliori, Rembang Senin pagi. Korban seorang pria, bernama Parimin, di perkirakan meregang nyawa pada 09.00 waktu saat sedang mencari jerami. setempat Korban meninggal setelah terluka di bagian kepala, akibat tergencet mesin pemanen padi (Combl) di lahan garapan milik kepala desa setempat. (Jateng Pos)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar