15 Paket Jalan Didanai Utang Daerah
Sejumlah proyek dengan sumber anggaran pinjaman daerah mulai dilaksankan. Selain untuk pembebasan lahan jalur lingkar, utang Rp 200 miliar itu juga akan digunakan pendanaan perbaikan ruas jalan kabupaten lain.(Jawa Pos)
Dikira Tidur ternyata Meninggal
Warga Desa Leran Kecamatan Sluke digegerkan temuan seorang laki-laki dalam keadaan meninggal. Diduga sakit. Korban bernama Anis Abdul Ghofur, 40, warga Desa Panggungroyom RT 01 RW III, Kecamatan Wedarijaksa, Kabupaten Pati.(Jawa Pos)
Tali Asih Tagana Pecah Telur
Kabar gembira datang dari Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kota Garam. Tali asih tahun 2022 akhirnya pecah telur. Ada 43 orang di Kabupaten Rembang. Dialokasikan untuk empat bulan. Totalnya Rp 300 ribu tiap bulan.(Jawa Pos)
Bentuk Tim Pengawasan Ormas
Rembang kini miliki tim pengawas organisasi masyarakat (ormas). Tim terpadu ini mulai dikenalkan publik. Terdiri dari dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol), TNI/Polri, Kejaksaan, hingga Satpol PP.(Jawa Pos)
Muchamad Syukron Ketua FORKI Rembang
Federasi Olahraga Karate Do (FORKI) Rembang menggelar Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscalub), Kamis (30/6). Hasilnya, Muchamad Syukron ditetapkan sebagai ketua Cabang FORKI Rembang periode 2022-2024.(Suara Merdeka)
Klaim Asuransi Nelayan Digunakan untuk Bangun Mushola
Ingin Tunaikan Amanah Terakhir Ayah
Perwakilan keluarga nelayan Rembang menerima klaim asuransi pada Senin (27/6), di halaman kantor Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Rembang. Salah satu penerima asuransi tersebut yakni Mukalil, nelayan yang meninggal dunia saat melaut pada bulan November 2021 lalu.(Lingkar Jateng)
Hewan Kurban Harus Kantongi Surat Sehat
Kepala Dinas Pertanian dan Pangan (Dintanpan) Kabupaten Rembang, Agus Iwan Haswanto mengatakan syarat hewan kurban harus mengantongi Surat Keterangan Sehat Hewan (SKKH) dari dokter hewan atau paramedis di bawah penyedia dokter hewan.(Lingkar Jateng)
Pentaskan Kesenian selama 11 Hari
Dusun Sekararum, Desa Sekarsari, Kecamatan Sumber memiliki cara unik untuk menggelar acara sedekah bumi. Umumnya sedekah bumi hanya berlangsung selama sehari dengan pertunjukan hiburan dari seniman. Namun di Dusun tersebut acara kesenian berlangsung selama 11 hari.(Lingkar Jateng)
Menikmati Pesona Pantura Rembang
Suguhkan Oleh-Oleh Khas Kota Garam
Siapa yang pernah melewati jalur pantura Kabupaten Rembang, khususnya di wilayah Desa Bonang dan Binangun Kecamatan Lasem. Berada di tepi pantai tentunya pengendara bisa melihat view pantai, kapal-kapal nelayan yang bersandar dan kios-kios yang berjajar menjual ikan-ikan asin yang sudah dikeringkan.(Lingkar Jateng)
Hidupkan Produk Hasil UMKM Lokal
Pengendara yang melewati jalur pantura Kabupaten Rembang diharapkan untuk membeli produk hasil pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) lokal. Mulai dari ikan asin, hingga berbagai macam olahan hasil laut yang dijual di kios sepanjang jalan tersebut.(Joglo Jateng)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar