Sabtu, 04 Juni 2022

 

SG Baksos ke Warga Terdampak Rob di Semarang dan Demak
 
PT Semen Gresik (PTSG) melalui Tim Reaksi Cepat (TRC) Satuan Tugas Tanggap Bencana menyalurkan bantuan logistik. Berupa paket sembako untuk warga terdampak banjir rob di Kota Semarang dan Kabupaten Demak. Distribusi bantuan sosial berupa sembako tersebut, diserahkan Tim Satgas Tanggap Bencana ke kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Tengah. Tim satgas tanggap bencana juga terjun langsung ke lokasi dapur umum di Desa Sriwulan, Kecamatan Sayung, Demak, sebagai wilayah paling terdampak banjir rob untuk berbagi bantuan kepada warga.(Jawa Pos)
 
 
 
Jebol Plafon, Gasak Laptop dan Proyektor
 
SDN 1 Kalipang, Kecamatan Sarang, dibobol maling. Pelaku menjebol plafon mengasak satu, proyektor kamera digital.Kejadian ini diketahui pagi harinya saat ada ada aktifi tas sekolah. Kapolsek Sarang AKP Pujiono saat dikonfirmasi membenarnya tentang dugaan perkara pencurian dengan pemberatan. Lokasinya di dalam kantor SDN 1 Kalipang, turut tanah desa Kalipang Kecamatan Sarang.(Jawa Pos)

 
 
 Dua Dinas Teken MoU dengan Kejaksaan
 
Dua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Rembang menjalin kerja sama Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun) dengan Kejaksaan Negeri setempat. Langkah ini untuk pembinaan dan konsultasi persoalan hukum.(Jawa Pos)
 

 
 
 Semen Gresik Salurkan Bantuan bagi Warga Terdampak Banjir Rob
 
PT Semen Gresik (PTSG) melalui Tim Reaksi Cepat (TRC) Satuan Tugas Tanggap Bencana menyalurkan bantuan logistik berupa paket sembako untuk warga terdampak banjir rob di Kota Semarang dan Kabupaten Demak.(Suara Merdeka)
 

 
 Ribuan Anak Akan Diimunisasi
 
Ribuan anak usia 9 hingga 59 bulan akan mendapat imunisasi sejumlah vaksin dari pemerintah. Pemberian vaksin itu merupakan bagian dari Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN). Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten dokter Ali Syofii mengatakan, vaksin yang diberikan kepada anak, yaitu vaksin campak, polio dan rubela serta suntik polio. Vaksin campak akan menyasar 34.000 anak. Adapun vaksin polio dan rubela paling banyak, mencapai 78.000 anak. Sementara itu suntik polio menyasar 19.000 anak.(Suara Merdeka)

 
 
 Penyakit Mulut dan Kuku Kian Menggila di Rembang 
Lagi, Dua Ekor Ternak Mati 
 
Penyakit mulut dan kuku yang menyerang hewan ternak di Kabupaten Rembang kian menggila. Data per Jumat (3/6), jumlah hewan ternak yang mati sudah tujuh ekor. Sejak laporan yang diterima Dinas Pertanian dan Pangan (Dintanpan) Rembang sebelumnya, ada penambahan dua ekor ternak milik warga yang mati karena serangan penyakit tersebut. Hewan ternak milik warga yang mati itu dari Kecamatan Pamotan dan Kaliori.(Suara Merdeka)
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

   Separo Pedagang Pilih Tutup Kondisi Pasar Kreatif Lasem Semakin Sepi KOTA, Radar Kudus Sepinya Pasar Kreatif La- sem membuat sejumlah ped...