Rabu, 29 Desember 2021

Bupati Hafidz Tutup Lokasi Pesta
Panitia dan Hotel Berkilah Tak Tahu Ada Sexy Dancer
Satpol PP Pernah Tegur di Acara Berbeda

Bupati Rembang Abdul Hafidz menutup sementara hotel Gajah Mada tempat pesta dengan sexy dancer. Polres Rembang juga turun tangan, memeriksa perkara itu. (Jawa Pos)
 
 



 
Penyelenggara Ultah Minta Maaf

Pihak hotel dan penyelenggara pesta dengan sexy dancer diperiksa Satpol PP kemarin. Penyelenggara mengklaim tidak ada rencana terkait kejadian yang sudah tersebar luas itu. Di hadapan petugas dan awak media penyelenggara acara ultah ber buntut sexy dancer meminta maaf. (Jawa Pos)


 
Gus Yahya Pulang Kampung, Bupati Sowan

Ketua Umum Pengurus Besar Nahdhatul Ulama (PBNU) terpilih KH Yahya Cholil Staquf belum lama ini pulang kampung. Kepulangannya ini membuat Bupati Rembang Abdul Hafidz bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Rembang sowan ke ndalemnya kemarin. (Jawa Pos)


 
Mesin Pemurni Rp 4 M,
Bisa Olah Garam Kualitas Impor

Petani garam di Kabupaten Rembang mulai melek teknologi. Minggu lalu secara resmi bisa memanfaatkan sin ashing pla atau alat pemurnian garam. Bantuan program Kementerian Kelautan dijalankan Desa Tambakagung, Kecamatan Kaliori. Kelebihan alat itu bisa mengolah garam konsumsi sekelas kualitas Impor. (Jawa Pos)

 
Bagi 70 Traktor Tangan,
PDIP Ingin Petani Makmur

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Rembang membagikan bantuan alat pertanian pada puluhan kelompok tani kader partai berlogo banteng moncong putih, Selasa (28/12). Bantuan berupa traktor tangan di harapkan bisa turut memakmurkan petani di Kota Garam. (Jawa Pos)

 
TPA Landoh Jadi Momok Adipura

Berbagai upaya terus dilakukan untuk meraih piala adipura yang sudah lama tidak diraih Kabupaten Rembang, Kemarin sejumlah melakukan mapping bersama untuk memecahkan sejumlah kendala untuk dicarikan solusi. Terutama soal pengelolaan dan penataan TPA Landoh di Sulang yang selama ini jadi masih menjadi persoalan. (Jawa Pos)

 
Data Pemilih Naik 0,25 Persen
Dibanding Tahun Lalu

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rembang, Kemarin (28/12) kembali memaparkan hasil rekapitulasi Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) bulan Desember 2021. Rapat koordinasi bersama pihak terkait tersebut diketahui DPT mengalami kenaikan sekitar 0,25 persen. (Jawa Pos)

 
Dukung E-Book, Tambah Enam Unit Komputer

Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Dinasarpus) Kabupaten Rembang terus meningkatkan program literasi. Baru-baru ini Arpusda telah menambah enam komputer, untuk menunjang pemanfaatan e-book maupun sumber referensi. (Jawa Pos)

 
Penyelenggara Pesta dan Manajemen Hotel Terancam Sanksi

Setelah tarian erotis di sela perayaan ulang tahun di salah satu hotel di Kabupaten Rembang viral, Satpol PP Rembang memanggil sejumlah pihak. Dua orang dipanggil pada Selasa (28/12), yaitu penyelenggara pesta ulang tahun dan Manajemen Hotel Gajah Mada Rembang. Mereka dimintai keterangan atas peristiwa tarian erotis. Sebagian pengunjung yang hadir di sana duduk dan merokok. Sebagian lainnya berdiri dan mengabadikan tarian erotis itu melalui kamera ponsel. (Suara Merdeka)

 
Hotel Gajah Mada Ditutup Paksa

Pemkab Rembang melalui Satpol PP melakukan tindakan tegas terhadap Hotel Gajah, Mada di Jalan Pantura Rembang. Hotel tersebut ditutup paksa pada Selasa (28/12) sore karena menjadi lokasi kegiatan seksi dancer pada 23 Desember 2021. (Suara Merdeka)

 
Atasi Anjloknya Harga Hasil Panen Raya
Pemkab Usulkan Pembentukan BUMP

Untuk mengatasi permasalahan turunnya harga hasil panen saat musimpanen raya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang melangsungkan penandatanganan notaris pembentukan Pengembangan Badan Usaha Milik Petani (BUMP). Acara penandatangan tersebut berlangsung diaula Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Dintanpan) Rembang, Selasa (28/12). (Lingkar Jateng)


 
Bupati dan Forkopimda Sowan ke Gus Yahya
Usai Gus Yahya Terpilih Jadi Ketum PBNU

Bupati Rembang Abdul Hafidz berkunjung ke Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) terpilih Hasil Muktamar Nahdlatul Ulama (NU) ke-34, KH. Yahya Cholil Staquf atau yang biasa disapa Gus Yahya, di kedia mannya yang berada di Kompleks Pondok Pesantren Taman Pelajar Islam (TPI), Kelurahan Leteh, Kecamatan Rembang. (Lingkar Jateng)

 
Penyelenggara Tak Tau Adanya Sexy Dancer

Penyelenggara acara pesta ulang tahun dengan hiburan sexy dancer mengaku tak mengetahui adanya sexy dancer ketika acara pesta berlangsung Pengakuan tersebut terlontar saat Satpol PP Rembang memanggil penyelenggara untuk dimintal keterangan. (Lingkar Jateng)


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ajak KPM PKH Capai Graduasi Mandiri Berani Keluar dari Zona Ketergantungan REMBANG, LINGKAR Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf bersama ...