UMKM Binaan SG Panen Pesanan Ribuan Hampers
Produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) binaan Semen Gresik (SG) melalui Rumah BUMN Kabupaten Rembang panen raya pada akhir Ramadan lalu. Sebab, sukses menembus angka pemesanan luar biasa. Bahkan hingga 1.350 hampers (parsel) dengan meraup omzet penjualan Rp 370 juta. (Jawa Pos)
Rute Lomban Binangun Diperpendek
Pantai Binangun, Lasem menggelar tradisi lomban kemarin. Namun jelas, sua- sananya berbeda dengan berbagai ketentuan protokol kesehatan. Selain pembatasan penumpang perahu, rute lomban juga dipangkas. Lomban merupakan aktivitas naik perahu bagi para pengunjung Biasanya dilaksanakan saat bodo kupat. Atau seki tar sepekan setelah hari raya Idul Fitri. (Jawa Pos)
Kota Garam Cetak Hattrick WTP
Kota Garam kembali menyabet opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jawa Tengah. Artinya keuangan daerah dinilai sudah memenuhi standar akun- tansi pemerintahan. (Jawa Pos)
Siswa Nakes Prioritas Diterima PPDB
Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA/SMK tahun 2021 dibuka mulai 21-24 Juni mendatang. Pemprov Jateng memberi prioritas bagi anak tenaga kesehatan (nakes) yang menjadi garda terdepan penanganan Covid-19. Sesuai jadwal PPDB SMA SMK Tahun 2021 tanggal 21 Mei sudah mulai penetapan zonasi. Dilanjutkan publikasi PPDB sampai 21 mei sampai 16 Juni. Dilanjutkan verifikasi berkas pendaftaran dan penerimaan token 14 sampai 19 Juni. (Jawa Pos)
12 Orang Positif, Panti Marganingsih Disterilkan
Panti Asuhan Marganingsih Lasem mulai disterilkan kemarin. Ini setelah hasil rapid antigen 12 orang pen- ghuni terkonfirmasi positif. Humas Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Rembang, Arif Dwi Sulistiya saat dikonfir- masi menyebutkan Hasil rapid antigen sudah terlaporkan. (Jawa Pos)
RBSJ Dianggap Tak Berkembang
Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT Rembang Bangkit Sejahtera Jaya (RBSJ) rencananya digelar hari ini. Menjelang pelaksanaan RUPS, Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rembang menilai pembenahan administrasi dari PT RBSJ masih belum rampung. (Jawa Pos)
Kali Ketiga, Rembang Raih Penghargaan WTP
Pemkab Rembang berhasil meraih penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK-RI, atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP), Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) 2020. Penghargaan diterima Pemkab Rembang melalui Bupati Abdul Hafidz dari BPK Perwakilan Jateng, di Semarang Kamis (20/5) siang. Prestasi ini patut dibanggakan, lantaran Rembang berhasil meraihnya dalam tiga tahun berturut-turut. (Suara Merdeka)
Vaksinasi Masyarakat Umum Belum Direncanakan
Pemkab Rembang belum merencanakan program vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat umum. Pasalnya, Pemkab Rembang belum mendapatkan kepastian vaksin dari Pemerintah Pusat. (Suara Merdeka)
Ajak OPD Bersatu dalam Digitalisasi Birokrasi
Wakil Bupati Rembang M. Hanies Cholil Barro' mengajak Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bersatu dalam program digitalisasi birokrasi dan program Rembang Smart City. Hal itu sebagai salah satu langkah mewujudkan visi dan misi pasangan Bupati dan Wakil Bupati Rembang 2021-2026, sehingga Rembang Gemilang 2026 dapat terwujud. (Jateng Pos)
Pengamanan Obyek Wisata Diperketat
Aparat Polres Rembang dibantu TNI, Dishub dan petugas Satpol PP, Kamis (20/5) memperketat pengawasan obyek wisata demi mengantisipasi tradisi Syawalan atau kupatan yang biasa digelar seminggu sesudah Lebaran guna mencegah kerumunan saat tradisi kupatan. (Jateng Pos)
Peduli Palestina, Muslimat Sluke Galang Dana Bantuan
Serangan Israel kepada Palestina sudah berlangsung sekitar dua pekan. Kejadian itu menggugah ibu-ibu yang tergabung dalam organisasi Muslimat Nahdlatul Ulama menggalang bantuan untuk Palestina. Sofiatul Millah, ketua Muslimat NU Kecamatan Sluke menyampai kan, penggalangan dana ini merupaka respon atas konflik di Palestina yang mulai ramai. Dirinya mengajak masyarakat Sluke untuk ikut andil dalam penggalangan dana untuk Palestina. (Joglo Jateng)
Penumpang Perahu Lomban Dibatasi
Perayaan syawalan yang jatuh sepekan setelah hari raya idul fitri merupakan momen warga Kabupaten Rembang dan sekitarnya untuk menikmati liburan di pantai. Biasanya masyarakat mengisi kegiatan syawalan dengan naik perahu keliling sekitar tepi pantai, hal itu disebut lomban. (Joglo Jateng)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar