Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang belum bisa membebaskan tanah untuk pembangunan jalan lingkar. Langkah tersebut akan diambil apabila ada kepastian dari pemerintah pusat terkait dengan pelaksanaan kontruksi. (Jawa Pos).
Pedagang Pasar Geruduk Pengelola
Pemindahan
Pasar Rembang masih berpolemik. Pedagang merasa digiring agar
menyetujui program tersebut. Melalui permintaan tanda tangan yang
dilakukan oleh pengelola pasar. (Jawa Pos)
Hasil Survei Tol Rembang Masih Abu-Abu
Detail
pembangunan Jalan Tol Demak-Tuban masih belum ada kejelasan. Bahkan
hasil survei di lapangan dinilai masih belum tampak. (Jawa Pos)
Kerja Sama Dibahas, Lahan Masih Bermasalah
Polemik Pelabuhan Rembang
Kementerian Perhubungan, Direktur Kepelabuhanan bersama Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) bersama pengguna jasa pelabuhan, RBSJ, Forkompimda, PLTU dan investor berkumpul kemarin. Dalam pertemuan tersebut ada beberapa hal yang dibahas mulai, penyelenggaraan, pengoperasian, dan legalitas Pelabuhan Rembang Terminal Sluke. Termasuk kerja sama di tengah belum selesainya sengketa lahan pelabuhan. (Jawa Pos)
Dapat Amanah Jadi Tuan Rumah Kemah
Se-Jawa Tengah
Kwartir Cabang Gerakan Pramuka (Kwarcab) Rembang akan menyambut tamu dari berbagai daerah. Tahun ini, organisasi yang dipimpin Haziroh Hafidz itu menjadi tuan rumah Perkemahan Wirakarya Daerah (PWD) dan Kemah Bakti Pramuka Perguruan Tinggi 2022 untuk Jawa Tengah wilayah Timur. (Jawa Pos)
Tentara Jadi Guru SD Dadakan
Anggota Koramil 02/Kaliori Kodim 0720/Rembang Serda Tafakur kemarin menjadi guru SD dadakan. Tafakur yang sehari-hari bertugas sebagai Babinsa di Kaliori memotivasi anak-anak SDN 1 Babadan untuk berani disuntik vaksinasi Covid-19. (Jawa Pos)
Pembangunan Jalan Tol dan Lingkar Belum Pasti
Pemkab Rembang belum mendapatkan kepastian pembangunan jalan tol dan jalan lingkar Rembang. Pasalnya, dua proyek tersebut sangat bergantung keputusan Pemerintah Pusat. (Suara Merdeka)
Pengurus Kwaran Sulang Dilantik
Jajaran pengurus Pramuka Kwaran Sulang periode 2021-2024 dilantik. Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua Kwarcab Rembang. Pelantikan itu digelar di Pendapa Kecamatan Sulang, Kamis (27/1). (Suara Merdeka)
Wabup Minta BKD Antisipasi Gelombang Pensiun
Wakil Bupati Rembang, Mochammad Hanies Cholil Barro' mengatakan, dalam sebuah bangunan berna- ma daerah kabupaten, sistem pemerintahan menjadi kon- struksinya, dan birokrasi adalah pondasinya. Untuk itu, visi mewujudkan Rembang Gemilang 2026, akan sangat ditentukan oleh ketepatan konstruksi dan kekuatan pondasinya. (Lingkar Jateng)
Pedagang Pasar Keluhkan Penyesuaian Satu Harga
Minyak Goreng Stok Lama Susah Laku
Sejumlah pedagang di pasar kota Rembang keluhkan penyesuaian satu harga minyak goreng yang jadi kebijakan Pemerintah Pusat. Pasalnya tidak sedikit pedagang yang masih memiliki stok minyak goreng dengan harga yang lama. (Lingkar Jateng)
Level 1, Saatnya Jam PTM Ditambah
Menteri Dalam Negeri telah menetapkan Kabupaten Rembang menjadi level 1 dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Atas status level 1 tersebut, Bupati Rembang H.Abdul Hafidz ingin menambah jam Pembelajaran Tatap Muka (PTM). Hal itu disampaikan Bupati Rembang saat menghadiri acara penyerahan piagam penghargaan sekolah Adiwiyata di SMPN 1 Kragan, Rabu (26/1). (Lingkar Jateng)
Produsen Kue Keranjang Banjir Pesanan
Datangnya Tahun Baru China atau Imlek selalu mendatangkan rezeki tambahan bagi para produsen kue keranjang. Tradisi yang identik dengan panganan kue keranjang ini membuat pesanan kue keranjang melonjak drastis.Seperti yang dialami oleh, Liem Luinio, produsen kue keranjang dari Desa Sumberjo Kecamatan Rembang. (Lingkar Jateng)
Level 1, Saatnya Tambah Jam Pembelajaran di Sekolah
Menteri Dalam Negeri telah menetapkan Kabupaten Rembang menjadi level 1 dalam Pemberlakuan Pem- batasan Kegiatan Masyar- akat (PPKM). Atas status level 1 tersebut, Rembang semakin mantap dapat melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen. (Joglo Jateng)
Revitalisasi Kota Lasem Harus Sesuai DED
Yayasan Lasem Heritage meminta Kementerian PUPR dalam merevitalisasi Kota Lasem, Kabupaten Rembang, agar sesuai dengan detail engineering design (DED). Hal ini dilakukan agar upaya pelestarian cagar budaya Lasem sesuai dengan dasar-dasar hukum tentang cagar budaya. (Joglo Jateng)